D. WIDIHANTARA: KITAB SUCI DASAR DAN ARAH DALAM KEHIDUPAN UMAT KATOLIK

Berlangsung di Aula Gereja Katolik Hati Tak Bernoda Santa Peawan Maria Jl. Merbabu no 24 pada tanggal 8 Februari yang lalu dibuka kegiatan Kursus Kitab Suci Berkelanjutan. Kegiatan mendapat dukungan dari Penyelenggara Katolik Katolik Kantor Kementerian Agama kabupaten Boyolali.

Dalam sambutan pembukaan kegiatan ini Penyelenggara Katolik Kementerian Agama Kabupaten Boyolali Bapak D. Widihantara, S.Pd, M.Par, menegaskan pentingnya memahami Kitab Suci sebagai dasar dan arah dalam kehidupan bagi setiap umat Katolik. Namun demikian, lanjut Pak Widi, panggilan akrab Penyelenggara Katolik, tidak hanya berhenti pada memahami saja, tetapi harus sampai pada pelaksanaan dan menghasilkan buah dari pemahaman Kitab Suci tersebut. Oleh sebab itu Penyelenggara Katolik berkepentingan untuk mendukung kegiatan ini karena selaras dengan tujuan dan fungsi dari Penyelenggara Katolik.

Dalam kegiatan ini direncanakan berlangsung selama 10 kali pertemuan selama satu tahun dan setiap kali pertemuan dihadiri tidak kurang dari 100 peserta.

Bagikan :
Translate ยป