Cegah Penyebaran Covid-19, UPZ Kankemenag Boyolali Bagikan 7000 Masker untuk Masjid/Musholla

Boyolali- Dalam upaya memutus mata rantai peyebaran Covid-19, Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Boyolali membagikan masker kepada para ta’mir masjid/musholla di sekitar rumah tempat tinggal ASN Kankemenag Kab. Boyolali mulai, Rabu (27/7).

Untuk tahap pertama ini, secara simbolis Ketua UPZ Kankemenag Boyolali Muh Rosyid menyerahkan bantuan masker kepada Ketua PD Muhammadiyah Boyolali, Jindar Wahyudi yang juga sebagai ASN/Pejabat Pengawas pada Seksi Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Boyolali untuk meneruskan menyerahkan bantuan masker kepada ta’mir masjid/musholla didekat rumah tempat tinggalnya.

Lebih lanjut, Muh Rosyid mengungkapkan bahwa tujuan pembagian masker kepada para jama’ah masjid/musholla melalui para ASN Kankemenag Boyolali di sekitar rumah tempat tinggal masing-masing adalah menjadikan ASN Kankemenag Boyolali turut serta mengkampanyekan ketaatan protokol kesehatan kepada para jama’ah masjid/musholla.

“Masker yang kita bagikan untuk tahap pertama sebanyak 7.000 masker, yang diserahkan melalui para ASN Kankemenag Boyolali untuk diteruskan kepada para ta’mir masjid/musholla didekat tempat tinggal ASN dengan masing-masing masjid/musholla mendapat 150 masker,“ jelasnya.

Tujuannya adalah agar para jama’ah masjid/musholla bisa terantisipasi dari penyebaran virus Covid-19 dan Kami dari UPZ Kankemenag Boyolali selalu mengingatkan kepada masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan.

Lebih lanjut, ia juga menuturkan bahwa pembagian masker ini bersumber dari dana UPZ yang dianggarkan untuk pencegahan Covid-19. Kami melakukan aksi ini bersama para ASN dan ta’mir masjid/muhsolla untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Kami juga meminta kepada seluruh masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan 5M1D dengan selalu menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun atau menggunakan hand sanitizer, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, mengurangi mobilitas dan interaksi serta do’a,” pungkasnya (hd). 

Bagikan :
Translate ยป